Selasa, 09 Juni 2020

TKCI Manado Siap Kopdar Online Bersama Komunitas Toyota

Ditengah pandemi Covid-19 saat ini memang kita harus mengikuti himbauan Pemerintah, diantaranya adalah Sosial Distancing atau berkumpul dengan banyak orang/komunitas. Sehingga untuk melakukan kumpul bersama alias Kopi Darat (kopdar) saat ini sudah tidak bisa dilakukan, karena untuk memutuskan mata rantai penyakit yang belum ada vaksinnya tentunya semua elemen masyarakat harus menahan diri dalam melakukan kegiatan sosial didalam ataupun di luar rumah.
Akan tetapi, untuk mewujudkan rasa kebersamaan yang tetap terjalin diantara komunitas Toyota yang ada dibawah naungan Hasjrat Toyota, maka akan dilaksanakan pertemuan online/webinar dengan menggunakan aplikasi zoom pada hari Jumat, 12 Juni 2020, Pukul 19.00 Wita.
Kegiatan ini akan diikuti oleh seluruh anggota TKCI Manado, TACI Chapter Manado, Toyota Agya Club Manado dan id42ner Chapter Sulawesi Utara.
Menurut Mark Kawatu yang merupakan anggota TKCI Manado, kami sudah siap mengikuti Webinar bersama dengan komunitas yang ada di Kota Manado, khususnya dibawah naungan Hasjrat Toyota Manado. Sebaiknya kegiatan selama pandemi Covid-19 dilakukan setiap minggu melalui aplikasi zoom bagi sesama komunitas di bawah naungan Hasjrat Toyota, sambung Richard Rawis disela syukuran hari ulang tahun ke-27 tahun pada hari ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar