Dalam mengisi liburan Nyepi pada tanggal 28 Maret 2017, TKCI
Manado melaksanakan kegiatan touring ke Pantai Kanada yang berlokasi di Desa
Batu Putih Kecamatan Ranowulu Kota Bitung. Agenda touring ini merupakan agenda
tahunan yang telah disepakati oleh semua anggota. Yang sebelumnya direncanakan dilaksanakan
di Aer Konde Ratahan, akan tetapi dikarenakan objek wisata Aer Konde tersebut
tidak layak untuk dikunjugi sesuai dengan hasil survey dari Sekretaris TKCI
Manado Irfan Sabu, SS.
Touring yang dilaksanakan ini berbeda dengan touring
lainnya, dimana kami harus menempuh medan yang sangat ekstrim untuk bisa sampai
di Pantai Kanada yang konon pertama dimasuki oleh seorang warga negara Canada.
Jalan yang berbecek ditambah lubang yang menghiasi akses masuk ke lokasi,
diperparah lagi dengan hujan yang rintik-rintik membuat kami harus turun
membantu teman-teman yang memiliki kendaraan "ceper".
Alhasil, walaupun sangat kecewa dengan kondisi jalan masuk,
akhirnya kami bisa gembira melihat keindahan alam ciptaan Tuhan yang tersimpan
di Desa Batu Putih ini.
Ephy Mandak yang merupakan pengusaha Babi Putar yang juga
anggota TKCI Manado yang pada waktu touring Pantai Canada ini merupakan touring
perdananya mengaku sangat senang dan bangga akan touring yang diikutinya. Ini
akan berdampak dan membangun kekompakan serta rasa kekeluargaan diantara
anggota. Sedangkan Christian Batas yang mengendarai kendaraan terceper yang mengikuti perjalan ini sangat stres dengan medan yang dihadapi, tetapi puas dengan kebersamaan yang terbangun, ujar lelaki yang gila touring ini yang sering disapa dengan julukan "kijang brengsek".
Touring yang dirangkaikan dengan pelantikan anggota baru
ini, dirasakan sangat bermanfaat untuk membangun rasa solidaritas sesama
anggota, apalagi banyak yang membawa keluarga untuk ikut dalam touring ini.
Akhirnya, selamat bertemu kembali dalam touring selanjutnya
menuju Provinsi Gorontalo pada tanggal 29 April - 1 Mei 2017.
Bravo TKCI Manado