Kamis, 17 Desember 2015

TKCI Manado Berbagi di Panti Asuhan Dalam Rangka HUT ke-5 Tahun 2015

Dalam rangka HUT TKCI Manado ke-5 yang jatuh pada tanggal 28 Desember 2015 serta menyambut Natal Yesus Kristus 2015, komunitas yang baru mendapatkan predikat Best Of The Best Community 2015 dari Hasjrat Abadi Toyota melaksanakan kunjungan ke Panti Asuhan Mefiboset Tomohon dan Panti Jompo Lidya di Kota Tomohon. Di dua tempat yang berbeda mereka memberikan bantuan Sembako dan uang tunai kepada pengurus di tempat terse


but. Kegiatan ini rutin kami lakukan setiap tahun dan bukan saja di saat kami memperingati HUT dan menyambut Natal, akan tetapi program berbagi ke kaum duafa rutin kami lakukan selang 3 bulan sekali serta serta sebagai club otomotif TKCI mempunyai visi peduli terhadap sesama yang membutuhkan., ujar Rommy Tamboto, SH. Setelah menyerahkan bantuan dilanjutkan dengan perayaan natal bersama TKCI Manado dan TKCI Minahasa yang dilaksanakan di Home TKCI Minahasa di Kawangkoan dengan khadim Pdt. Eva Purukan Rambing, S.Th yang dalam khotbahnya mengajak seluruh anggota TKCI untuk bangkit dan menjadi terang sehingga lewat TKCI banyak jiwa yang dating kepadaNya. Senada dengan itu lewat pesan kesan Natal 2015 yang disampaikan oleh anggota TKCI Pdt. Frangky Ganap,S.Th. menghimbau agar setiap anggota dapat menjadi contoh bagi komunitas lain yang dapat diwujudnyatakan dalam “brenti jo bagate” seperti program Kapolda dan Pemerintah Provinsi Sulut.  Sehingga pandangan club otomotif yang hanya hidup berhura-hura dapat ditepis.

Raih Best of The Best Community 2 Tahun Berturut-turut

 Ternyata Toyota Kijang Club Indonesia [TKCI] Manado sungguh luar biasa, karena 2 tahun berturut-turut dilaksanakannya Jambore Toyota di Manado 2 Tahun itu juga TKCI Manado mendapatkan predikat Best of The Best Community dari Toyota Astra Motor (TAM), yang penganugerahannya diserahkan langsung oleh Edward Lontoh selaku Owner dari PT. Hasjrat Abadi Manado sekaligus menyerahkan uang pembinaan sejumlah 50 juta rupiah dalam acara Jambore Toyota Fun Day Manado 2015. Kami salut kepada TKCI Manado, karena penilaian Best of The Best Community ini dinilai dari keaktifan komunitas selama setahun yang rutin melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan membantu sesama dan keikutsertaan peserta terbanyak, teraktif, terkreatif, terkompak serta loyal kepada club dengan hanya memiliki satu club saja dan membawa nama Toyota, ujar Tonny Tangkere selaku Manager Komunitas PT. Hasjrat Abadi Manado.
                Dalam kegiatan Jambore Toyota Fun Day Manado 2015 yang dilaksanakan Sabtu, 14 November 2015 tersebut TKCI Manado menurunkan total kendaraan 75 mobil dan merupakan club terbanyak dalam keikutsertaan di Jambore ini, ujar Marvel Rumajar. Semoga dengan hasil yang kami dapat ini memberikan motivasi kepada seluruh teman-teman TKCI Manado untuk tetap mempertahankan kekompakan, solidaritas dan rasa kekeluargaan, karena di TKCI Manado ini kita menjadi satu keluarga, sambung Harry Syahputra. Bravo TKCI..