Senin, 29 Desember 2014

Meriah HUT TKCI Manado Ke-4


Toyota Kijang Club Indonesia Cabang Manado berusia 4 Tahun pada tanggal 28 Desember 2014. Masih terbilang muda, tetapi TKCI Manado yang merupakan bagian dari TKCI Nusantara yang sudah memiliki 42 Cabang di Seluruh Indonesia dan 35 Prospek Cabang yang nantinya akan resmi berdiri pada Maret 2015 merupakan Club terbesar dan tersebar di seluruh Indonesia versi Book of Record dan merupakan The Best Club Inspiring of The Year 2014 ini banyak melakukan kegiatan sosial ke panti asuhan berbagi dengan mereka yang membutuhkan, khususnya menjelang hari raya idul fitri dan pada saat Natal dan HUT TKCI Manado.

Merayakan HUT TKCI Manado ke-4, kami sudah melakukan kegiatan Santa Claus dan Ibadah Perayaan Natal, serta puncak hari ulang tahun TKCI Manado ke-4 kami rayakan di Panti Asuhan Wisma Anugerah dan Panti Asuhan Yayasan Advent Peduli Indonesia di Tompaso. Kegiatan sosial seperti ini sudah menjadi kewajiban kami rutin setiap tahun, dimana kami menepis bahwa club otomotif hanya ugal-ugalan dan hura-hura, ujar Soneke Antou, SE Humas TKCI Manado.
Start kegiatan HUT TKCI Manado ke-4 dilakukan di Hasjrat Abadi Toyota Boulevard sekaligus pihak Hasjrat Abadi memberikan bantuan untuk kami bawa ke panti asuhan berupa beras dan alat tulis menulis, diserahkan langsung oleh Tonny Tangkere Marketing Relationship Supervisor.

Pada rangkaian kegiatan HUT TKCI Manado ke-4 dilaksanakan pelantikan anggota baru dan pelantikan Badan Pengurus Harian Periode 2014-2016 yang diketuai oleh Arther Moniung, ujar Ketua Tim Kerja Safari Natal dan HUT TKCI Manado ke-4 Marvel Rumajar, SE, M.Si.

Sabtu, 27 Desember 2014

Selamat Bertugas Bagi Pengurus TKCI Manado Periode 2014-2016

Selamat bertugas Badan Pengurus Harian TKCI Cabang Manado
Periode 2014 -2016

Kibarkan terus panji TKCI..
Tetap semangat..
Harumkan nama TKCI di Bumi Nyiur Melambai..

Bravo TKCI..



STRUKTUR BADAN PENGURUS HARIAN
TOYOTA KIJANG CLUB INDONESIA CABANG MANADO
PERIODE 2014-2016


·         KETUA UMUM : ARTHER MONIUNG, SH.

·         KETUA HARIAN : MARVEL RUMAJAR, SE, M.Si.

·         SEKERTARIS : GERRY TAMBAJONG, SE.

·         WAKIL SEKRETARIS : SONEKE ANTOU, SE.

·         BENDAHARA : HEIDY WALUKOUW, SE.

·         WAKIL BENDAHARA : VEIGY HAMEL


KOORDINATOR BIDANG

·         TATA TERTIB : ROMMY TAMBOTO

·         HUMAS : MARCHEL KOWAAS

·         TOURING & WISATA : MAIKEL PINONTOAN

·         SOSIAL : EFRAIM KENAP

·         OLAH RAGA : BOBBY WARANGKIRAN

·         DOKUMENTASI : WAYS DAROEL

·         LINGKUNGAN HIDUP : TEDDY RAMPENGAN, S.Sos.

·         KREATIFITAS : ROMEL DAUD

·         PERLENGKAPAN : SEPTIAN LEONG

·         BIDANG KEROHANIAN ISLAM : BAYU MURTI

·         BIDANG KEROHANIAN KRISTEN : STEVI MOMONGAN, SP, DEA.

·         BIDANG PENGKADERAN DAN ORGANISASI : RULLY MAMBO, S.Sos, M.Si.
                                                                                                                                        Kawangkoan, 28 Desember 2014


RUNDOWN HUT TKCI Manado ke-4

RUNDOWN KEGIATAN HUT TKCI MANADO KE-4
Minggu, 28 Desember 2014
12.00 - 13.00 Persiapan
13.00 Start menuju Panti Asuhan Tompaso (dilepas oleh pihak Hasjrat Abadi Toyota dan didahului sambutan”).
14.00 Disambut oleh TKCI Minahasa
14.30 Tiba di Panti Asuhan Kharis (Apabila Sembako berlebihan maka kemungkinan akan memberikan bantuan di 2 Panti Asuhan)
14.30 – 14.45 Sambutan dari Penasehat dan Pendiri TKCI Manado
14.45 - 15.00 Peniupan Lilin HUT TKCI Manado ke-4 oleh seluruh anggota
15.00 – 15.15 Pemberian Bantuan ke Pihak PAnti Asuhan
15.15 – 15.25 Ucapan Terima Kasih dari pihak panti asuhan
15.25 -15.45 Foto Bersama Anak Panti Asuhan dengan TKCI Manado dan TKCI Minahasa
15.45 -16.00 Menuju rumah Gerry Tambajong
16.00 -17.00 Acara Pelantikan didahului dengan Masa Perkenalan/Ospek.
17.00 – 17.30 Laporan Pertanggungjawaban Kas TKCI Manado beserta Iuran.
17.30 18.00 Laporan Pertanggungjawaban Tim Kerja Safari Natal dan HUT TKCI Manado ke-4.
18.00 – 18.30 Pelantikan Badan Pengurus Harian Periode 2014-2016 oleh DPP TKCI
18.30 – 18.45 Sambutan dari Ketua Umum dan Ketua Harian
18.45 – 19.00 Sambutan dari TKCI Minahasa sekaligus Perkenalan Anggota
19.00 – 19.05 Ucapan Terima Kasih dari Tim Kerja Safari Natal dan HUT TKCI Manado ke-4
19.05 – 19.30 Ramah Tamah
19.30 – 20.30 TKCI IDOL
20.30 -21.00 Persiapan Balik Manado
21.00 – 22.00 Finish di Sekretariat
Info:
- bagi anggota baru yang akan dilantik dimohon membawa pakaian ganti.
- bagi yang akan memberikan bantuan sembako ke panti asuhan dapat dibawa di McD/kawasan megamas sebentar malam, karena akan dijadikan satu dalam angkutan agar supaya pada besok hari sudah tidak sibuk dengan sembako.
Demi suksesnya acara ini mohon hadir tepat waktu dan pada waktu start yang paling depan adalah mobil PATWAL dari Sat.Lantas Polresta Manado sumbangan dari Komandan Fian, setelah itu Mobil Kijang Kotak yang paling tua tahun, Kijang Expo, Kijang Innova dan terakhir adalah Crew. Posisi seperti ini akan berlaku mulai besok hari dan seterusnya.
Terima kasih atas perhatian.

Selamat Ulang Tahun TKCI Manado ke-4

Katanya waktu tak pernah berhenti bergerak, tapi hari ini waktu tiba-tiba berhenti. Berhenti untuk ikut merayakan hari bahagia bersama anggota TKCI
Manado.
Kita merayakan ulang tahun bukan karena kita bertambah tua, tapi karena pengalaman indah yang telah kita alami bertambah banyak dari hari ke hari.
Jadikan hari ulang tahun ini menjadi sebuah tanda. Tanda untuk bekerja dengan lebih baik, tanda untuk berbahagia dengan lebih baik, tanda untuk berkarya dengan lebih baik, tanda untuk berbuat baik kepada sesama.

Selamat Ulang Tahun TKCI Manado ke-4

Kibarkan terus panji TKCI..
Tetap semangat..

Harumkan nama TKCI di Bumi Nyiur Melambai..

Bravo TKCI..

Jumat, 19 Desember 2014

Ibadah Perayaan Natal Dirangkaikan Dengan Pemilihan Pengurus TKCI Manado Periode 2014-2016

Kristus datang menjadi manusia di tengah-tengah dunia yang gelap dan suram, penuh derita, air mata, peperangan dan putus asa. Wajah kehidupan dunia sering porak poranda, penuh luka-luka dan kematian. Ditengah-tengah situasi yang demikian, Kristus datang membawa terang, pengharapan, pemulihan dan penebusan. Dengan kasih karunia-Nya, Kristus memilih dan mengangkat kita sebagai anak-anak Allah agar kita dapat bersama-sama dengan Dia dapat memulihkan wajah kehidupan kita yang terluka dan terpuruk.

Perayaan Natal Yesus Kristus TKCI Manado akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 Desember 2014, pukul 19.00 Wita bertempat di Café Kawanua Blessing komplek lapangan golf.
Ibadah Natal ini merupakan ibadah yang keempat kalinya selang tahun 2010, dimana TKCI Manado berdiri pada 28 Desember 2010.
Ibadah perayaan Natal Yesus Kristus mengambil tema “Sukacita Dalam Persaudaraan”.

Sebelum ibadah peyaraan natal dimulai akan  didahului dengan pemilihan pengurus periode 2014-2016, ujar Ketua Panitia Marvel Rumayar, SE, M.Si., didampingi Marchel Kowaas.

Senin, 01 Desember 2014

Santa Claus TKCI Manado is Coming to Town

Kegiatan yang positif dengan tujuan menyambut Hari Natal 2014, diisi dengan agenda mengunjungi anak-anak dari anggota bahkan kerabat. Hal ini bukan rutinitas belaka, karena untuk tahun ini TKCI Manado melaksanakan kegiatan Santa Claus untuk yang ketiga kalinya, sehingga bukan hanya terkesan hura-hura semata, tetapi kegiatan ini merupakan ajang silahturahmi antara sesama anggota dan keluarga TKCI Manado, ujar Marvel Rumayar, SE, M.Si. selaku Ketua Tim Kerja Safari Natal dan HUT TKCI Manado 2014.
Disamping ini kami akan mengadakan ibadah perayaan Pra Natal serta kunjungan ke Panti Asuhan, yang merupakan bukti nyata kami yang bukan hanya sekedar Club. Kami ingin hilangkan image masyarakat terhadap Club Otomotif yang terkesan hura-hura dan pesta pora sambung Teddy Rampengan, SE. selaku Sekretaris Tim Kerja.

Foto: Kegiatan 2014